Wednesday, March 19, 2014

Kue PEPE atau Lapis Sagu

Zephaniah 3:17

The Lord your God is with you,  the Mighty Warrior who saves.
He will take great delight in you;
in his love he will no longer rebuke you, but will rejoice over you with singing

Bahan :

• 250 gram tepung sagu/kanji
• 100 gram tepung beras
• 1/2 sendok teh garam
• 250 gram gula pasir
• 1/2 sendok teh vanili
•  400 ml santan dari kaleng dan 400 ml air
• pasta pandan atau  menurut selera


 Cara Membuat :


 1. Cairkan santan, air dengan gula diaduk rata diatas api kecil , dinginkan.
Campur  tepung sagu/kanji,tepung beras , garam, dan vanili,
 lalu tuangkan ke dalam adonan santan  yang sudah  didinginkan
Aduk rata sampai adonan licin dan tidak bergumpal.  Bagi adonan sesuai jumlah warna yang diinginkan.

2. Masukkan loyang  yang dioles minyak goreng dalam panci kukus .
Dengan sendok sayur, aduk dan tuang warna pertama, kukus 5 menit hingga mengeras.
Tuang adonan warna berikutnya, lakukan dengan cara sama sampai adonan habis..
Kukus seluruhnya hingga matang kurang lebih 30 menit.
Potong setelah dingin dengan pisau berlapis plastic wrap.

Hidangkan dengan teh manis hangat , kue ini terasa lebih nikmat .

ES Dawet atau Cendol tepung Hungkwe

Psalm 138 : 7
 Though I walk in the midst of trouble, you preserve my life;
you stretch out your hand against the wrath of my enemies, and your right hand delivers me.
Saya sudah coba beberapa kali bikin es dawet atau cendol. Ada yang pake tepung beras , dan yang ini pake tepung hunkwe. Hasilnya yang tepung hunkwe lebih sesuai dengan selera saya n my hubbie.
Lebih bersih dan enak kalo bikin sendiri di rumah , yang capek waktu bikin adonannya but It's worth it. Selamat mencoba :)

Bahan  :

• 100 gr tepung hunkwe
• 1/2 sdt pasta pandan
• 500 ml air
• 1 sdt garam
• Es batu secukupnya


Saus gula merah :
•500 gr gula merah
•100 gr gula pasir
•300 ml air
•3 lbr daun Pandan


Saus Santan :
• 700 ml santan dan 300 ml air
( ini takaran untuk yang tidak terlalu kental, bisa di ganti sesuai dengan selera masing masing )
• 1/2 sdt garam
• 2 lbr daun pandan

CARA MEMBUAT :

1. Campur tepung hunkwe,air, garam, pasta pandan dan air, aduk rata. Masak dengan api kecil sambil terus diaduk, sampai adonan cendol matang dan mengental.

2. Siapkan air dingin dalam wadah, letakan cetakan cendol diatasnya.  Tuangkan adonan, tekan-tekan sampai adonan keluar.
Tiriskan dan pindahkan dalam wadah dengan potongan air dingin dan es batusupaya tidak lengket dan segar.

3. Masak semua bahan gula merah hingga rata , saring dan sisihkan.

4. Masak semua bahan santan dengan api kecil hingga matang, hati hati jangan sampai santan pecah.

5. Siapkan gelas,  masukan gula, santan , es batu dan cendol , Yum yumm ^^ 

Wednesday, March 12, 2014

Wedang Angsle - Jawa Timur

Ephesians 4 : 2-3
with all humility and gentleness, with patience, bearing with one another in love,
eager to maintain the unity of the Spirit in the bond of peace.

Bahan:

40 ml santan KARA
400 ml air
100 gram jahe, potong beberapa bagian dan memarkan
300 gram gula pasir atau menurut selera
7 lembar daun jeruk purut
3 batang serai,memarkan
½  sdt garam
Isi :
8 biji putu mayang yang dimasak terpisah
100 gram kacang hijau rebus
( Biasanya juga di isi dengan irisan roti tawar, biji mutiara atau tapia singkong,
di resep yang saya coba ini , saya tidak memakainya. )

Cara Membuat :

Masak santan , air, jahe, gula pasir, daun jeruk purut, berserta serai diaduk hingga mendidih.
Angkat lalu saring dan sisihkan.

Letakan kacang hiaju yang sudah direbus berserta putu mayang kedalam mangkok.
Tuang santan hangat ke dalamnya.
Siap dinikmati ^^

Monday, March 10, 2014

Nasi Bakar Teri ala me

Proverbs 20:6-7
Many a man claims to have unfailing love, but a faithful man who can find?  The righteous man leads a blameless life; blessed are his children after him.

Bahan :

300 g Beras Jasmine
2 sdm Teri
2 siung Bawang putih
4 siung Bawang merah
4 lbr Daun pandan
5 lbr Daun salam
2 sdm Minyak goreng
400 ml air
400 ml santan
1 sdt Gula pasir
Daun pisang untuk pembungkus secukupnya.

Cara Membuat :

Rendam beras jasmine selama 1 atau 2 jam, lalu tiriskan.

Goreng Teri sampai matang

Tumis bawang merah dan bawang putih yang diiris kasar
lalu masukan daun salam hingga harum.

Tambahkan beras yang sudah ditiriskan , aduk sampai harum.
Tambahkan teri goreng, daun pandan, gula pasir, dan air berserta santan
lalu masak hingga mendidih dan aduk rata.

Lalu pindahkan ke dalam rice cooker dan masak semua bahan sampai matang.

kemudian letakkan 3 sendok  nasi bakar  teri ke atas daun pisang dan gulung seperti membuat lontong.

Panggang satu satu di atas teflon tanpa diberi minyak.

Angkat setelah daun pisang berubah warna kecoklatan , dan sajikan dengan acar pedas ^^ yumm ...

Thursday, March 6, 2014

Sambel Goreng Buncis

Ecclesiastes 3:12
 I know that there is nothing better for men than to be happy and do good while they live.

 
Bahan:

* 400 gr buncis, potong sesuai selera
* 200 gram udang ukurang sedang, bersihkan lalu cuci dengan jeruk nipis
* gula dan garam secukupnya
* minyak untuk menumis secukupnya

Bumbu halus:

2 buah cabai merah
4 buah bawang merah,
2 buah bawang putih
1/4 sendok teh terasi

Cara membuat:

1. Rebus buncis yang sudah di potong potong setengah matang, angkat
2. Tumis bumbu halus hingga harum lalu masukan udang
3. Masukkan buncis yang sudah direbus tadi, aduk rata
4. Tambahkan sedikit air , masak sampai seluruhnya masak dan bumbu meresap.
5. Siap dihidangkan dengan nasi hangat.

Tuesday, March 4, 2014

Gorengan Singkong Gurih Pedas

Nahum 1:7
7  .The Lord is good,  a refuge in times of trouble.
He cares for those who trust in him

Bahan  :

• 500 gram ubi kayu/singkong parut atau grated cassava

Bumbu halus :
• 4 buah cabai rawit
• 2 buah cabai merah
• 2 buah bawang putih
• 4 buah bawang merah
• 1 sdt ketumbar:
garam dan gula menurut selera masing masing

Cara Membuat  :

1.  Campur ubi kayu parut dengan bumbu halus dan aduk rata.
2.  Ambil 1-2 sendok makan adonan, bulatkan dan pipihkan.
3. Goreng d matang kecoklatan, tiriskan. Hidangkan selagi hangat dan empuk.

Saya suka hidangkan gorengan ini dengan masakan berkuah, paling enak makan sama soto :)